Komplek kuburan Turki di Bitay Banda Aceh. @boynashruddinagus.blogspot.com |
Perkampungan
Bitai disebut berasal dari kata Baital Maqdis atau Yerussalem di Palestina.
Sebuah perkampungan Turki di Aceh yang berdiri sejak era awal Kerajaan Aceh
Darussalam.
SEBUAH gapura dari tiang besi bertuliskan selamat datang di pemukiman
Bulan Sabit Merah, Bitai-Emperom berdiri kokoh di atas badan jalan berukuran 3
meter. Saat The Atjeh Times berkunjung Senin pekan lalu, suasana gampong
tersebut terlihat lengang. Sementara di kiri dan kanan jalan terlihat beberapa
rumah yang dihiasi lambang bulan sabit berwarna dasar merah di bumbungan atap
bangunan.